Sunday, 13 September 2015

Obat Tradisional Asam Urat yang Ampuh dan Manjur

Setelah membaca artikel-artikel sebelumnya anda pasti sudah tau sedikit tentang penyakit asam urat dan beberapa faktor pemicu terjadinya asam urat. Kali ini kita akan bahas tentang obat asam urat yang bagus untuk anda. Berbagai macam merk produk menawarkan sebagai obat asam urat yang manjur karena terbuat dari bahan-bahan alami. Produk-produk tersebut hanya ingin membantu memudahkan anda yang menderita asam urat sehingga anda tidak perlu repot untuk meracik bahan-bahannya dan anda tinggal langsung mengkonsumsi. Akan tetapi masih banyak juga masyarakat yang membuat obat asam urat yang alami dengan meraciknya sendiri. Karena bahan-bahannya juga mudah di dapat sehingga tidak perlu mengeluarkan budget yang banyak untuk membeli produk obat asam urat yang banyak dijual dipasaran.

Selain obat-obatan yang berbahan tradisional tersedia juga obat generik asam urat. Untuk mendapatkan obat asam urat generik anda bisa pergi ke apotik untuk membelinya atau anda juga bisa pergi ke dokter. Jenis obat generik untuk asam urat biasanya jenis obat analgetik dimana obat ini berfungsi untuk mengurangi rasa nyeri. Untuk penggunaan obat-obatan generik biasanya hanya bersifat sementara saja, dan masih ada kemungkinan untuk kambuh lagi. Jika anda ingin sembuh secara permanent ada baiknya anda menggunakan obat herbal asam urat. Nah, obat herbal asam urat dan kolesterol ini adalah jenis buah-buahan yang bisa menurunkan kadar lemak dalam darah dan zat purin dalam tubuh. Obat herbal asam urat tinggi adalah buah naga, ternyata buah ini memiliki efek khasiat sebagai obat herbal. Buah naga memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi sehingga mampu untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Selain memiliki kandungan vitamin C buah ini juga memiliki kandungan vitamin B3 yang dapat membantu untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Kandungan air dalam buah naga mampu menurunkan kadar zat purin. Buah naga merah memiliki kandungan Vitamin B1, B2, B3, vitamin C, kalsium, protein dan fosfor yang mampu membantu dalam pembentukkan jaringan.

Berbagai macam jenis obat tradisional asam urat ada disekitar kita. Misalnya untuk kolesterol selain buah naga masih ada lagi jenis bahan alami yakni bawang putih, buah mengkudu atau dikenal dengan istilah pace, daun salam, bawang bombay, temu lawak, kunyit, jamur kuping hitam dan masih banyak lagi. Jika menggunakan daun salam caranya yaitu siapkan daun salam sebanyak 10 helai kemudian rebus menggunakan 700 cc air, tunggu sampai mendidih dan air tersisa kira-kira 200 cc lalu minumlah selagi masih hangat. Sedangkan jika menggunakan temulawak caranya yaitu siapkan 30 gr temulawak dan daun dewa sebanyak 15 gr kemudian kupas kulit temulawak dan cuci bersih daun dewa, iris tipis temulawak kemudian rebus menggunakan air sebanyak 600 cc, tunggu hingga mendidih dan air tersisa 200 cc. Saring kemudian minum air rebusan temulawak dan daun dewa tersebut. Bahan-bahan tersebut dapat menjadi obat tradisional asam urat yang ampuh. Menggunakan obat untuk asam urat harus berhati-hati, untuk itu pilihlah cara yang tradisional sehingga aman untuk anda dan kesehatan anda.

0 komentar:

Post a Comment

"Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan"